Universitas Gunadarma

Universitas Gunadarma

Minggu, 21 Februari 2010

Banjir


Banjir di Jakarta yang terjadi beberapa waktu ini disebabkan daya tampung air yang semakin menyempit dan kurangnya penyedian lahan hijau untuk menyerap air yang masuk ke tanah. Pembangunan Kanal Banjir Timur tidak mampu secara keseluruhan menampung air yang menyebabkan air meluap ke pemukiman-pemukiman masyarakat di daerah Jakarta dan sekitarnya. Selain itu, sampah yang ada di kali-kali Jakarta menumpuk. Kesadaran masyarakat juga harus ditingkatkan dengan mengadakan pembersihan kali yang diadakan di setiap wilayah yang rentan terhadap banjir. Pembangunan-pembangunan gedung-gedung bertingkat juga harus diperhatikan karena dapat menimbulkan efek rumah kaca serta global warming. Indonesia adalah paru-paru dunia, apabila paru-paru dunia saja sudah rusak bagaimana bisa terjadi penyaringan udara yang baik. Untuk menghilangkan banjir yang terjadi di Jakarta mungkin akan sulit dilakukan, namun kita harus dapat mengurangi kapasitas banjir dengan rasa kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan di sekitar. Segala sesuatu yang baik harus di mulai dari hal yang kecil dan saat ini juga.

Sumber gambar :http://images.google.co.id/imglanding?q=banjir%20di%20cawang%202010&imgurl=http://www.beritajakarta.com/images/foto/BANJIR_1.jpg&imgrefurl=http://www.beritajakarta.com/2008/id/berita_arsip.asp%3Fcat%3D29&usg=__YY8xEQwTqfcd7rb6ozsAlgw5hgg=&h=336&w=448&sz=44&hl=id&itbs=1&tbnid=qiSisn3_DJd4_M:&tbnh=95&tbnw=127&prev=/images%3Fq%3Dbanjir%2Bdi%2Bcawang%2B2010%26hl%3Did%26sa%3DG%26gbv%3D2%26tbs%3Disch:1&sa=G&gbv=2&tbs=isch:1&start=0#tbnid=qiSisn3_DJd4_M&start=2

0 komentar:

Posting Komentar

 

Be The Best Blak Magik is Designed by productive dreams for smashing magazine Bloggerized by Ipiet © 2009